Ada ratusan bahkan ribuan versi baru virus muncul setiap tahunnya, bahkan jika kita rajin melihat berita yang ada di setiap situs antivirus, kita bisa tahu bahwa ada banyak sekali virus baru yang muncul setiap harinya.
Dengan semakin berkembangnya teknologi komputer, berkembang pula teknologi dan kecanggihan sebuah virus. bahkan kini penyebaran virus bisa terjadi dengan lebih cepat ke seluruh dunia melalui akses internet yang semakin meluas.
kini kita akan mencoba mengetahui sebenarnya kenapa dan apa yang menyebabkan seseorang selalu berupayamembuat virus baru yang disebarkan ke seluruh dunia setiap harinya :
1. Digunakan sebagai objek penelitian
dalam sebuah wawancara online. Dark Avenger, seorang pembuat virus dari Bulgaria mengatakan “Saya membuatvirus komputer karena saya penah mendengar adanya virus komputer dan ingin mengetahui tentang hal tersebut, tetapi tidak ada orang di sekitar saya yang bisa menerangkannya. Sehingga saya memutuskan untuk membuatnya sendiri. Saya memasukkan kode-kode di dalamnya yang dapat merusak data. Saya minta maaf akan hal tersebut. Saya memulainya pada September 1988.”
2. Tidak mau kalah dengan pihak pembuat Antivirus
ada pula yang mengatakan bahwa dengan semakin berkembangnya teknologi antivirus, maka akan semakin membuat sang pembuat virus termotivasi untuk membuat virus yang lebih “ganas” dan lebih baik lagi. Ia tidak mau dianggap “kalah” dan menyerah dengan teknologi antivirus terbaru.
3. Kurangnya lapangan pekerjaan bagi Programmer otodidak.
ada banyak sekali programmer handal dan pintar namun masih kurang beruntung karena tidak tertampung di perusahaan – perusahaan IT. Sebagian besar karena programmer tersebut memperoleh pengetahuannya dari otodidak, padahal hampir semua perusahaan IT membutuhkan gelar akademis sebagai syarat pekerjaan di tempat mereka. Seorang pembuat virus mengatakan “Saya membuat virus karena tidak tahu hal lain yang perlu saya buat dengan kemampuan pemrograman saya.”
4. Banyaknya celah keamanan pada OS maupun Program – program yang lain
Banyaknya celah keamanan yang terdapat dalam operating system maupun software – software tertentu dapat membuat seseorang tergoda membuat virus dengan memanfaatkan celah tersebut sebagai media penyebaran maupun infeksinya.
misalnya kelemahan microsoft office membuat seseorang membuat virus makro, dan kelemahan Internet eksplorer membuat seseorang membuat worm yang tersebar dengan luar biasa cepat ke seluruh dunia.
5. Ingin terkenal dan dikenal
Banyak virus yang menampilkan teks dan gambar dengan harapan agar pembuatnya dan virusnya dapat terkenal di seluruh dunia. Awalnya virus ini tidak bertujuan merusak. Contoh virus jenis ini yang dibuat oleh orang indonesia adalah DenZuk dan UFO.
namun pada perkembangannya muncul kelompok – kelompok pembuat virus di dunia maya yang selalu bersaing mempertahankan eksistensinya dan bersaing dengan kelompok pembuat virus yang lainnya.
Kelompok – kelompok tersebut selalu bersaing untuk menciptakan virus – virus baru yang lebih hebat, kuat, tidak terdeteksi antivirus serta menyebar dengan cepat.
Kelompok pembuat antivirus yang saat ini sangat terkenal adalah :
CodeBreakers, Genesis (Inggris)
Nuke, Viper (Amerika)
TridenT (Belanda)
selain dengan bersaing membuat virus, mereka juga memperkuat eksistensinya dengan membuat majalah serta artikel virus online, misalnya saja CodeBreaker dengan CodeBreaker Magazine dan NuKE dengan NuKE Info Journal.
6. Mencuri dan merusak data
ada banyak sekali virus yang dibuat dengan sengaja untuk merusak data seseorang. Ada virus yang bisa memformat hardisk sampai lebih dari 2 kali untuk benar – benar menghilangkan data pemilik komputer.
Banyak pula virus yang dibuat untuk mencuri data seseorang. Misalkan yang sedang marak adalah virus yang dibuat untuk mencuri password dan data – data lainnya dengan cara mengupload data – data tersebut ke komputer pembuat virus. Virus jenis ini seringkali digunakan untuk mencuri data – data lawan, baik lawan bisnis maupun yang lainnya.
7. Dendam dan kecewa
masih ingat dengan virus halo dan virus cinta yang pernah menghebohkan indonesia beberapa tahun yang lalu?
virus tersebut berisi teks yang pada intinya menuliskan kekecewaan si pembuat virus terhadap wanita (pacarnya) karena suatu hal. Ini adalah bentuk ekspresi kekecewaan dan dendam si pembuat virus terhadap seseorang.
8. kiddiez
kalau kita mencoba browsing di google dengan keyword “virus generator”, kita akan menemui banyak sekali program maupun software yang dapat membuat virus dengan instan, bahkan oleh orang yang tidak mengerti pemrograman sekalipun. Dengan virus generator maupun virus creation kit tersebut, kita bisa membuat virus dan variannya dengan sangat mudah. Contoh virus generator terkenal yang sering di update adalah vbswg buatan [k]Alamar dari Argentina. Pembuat virus yang menggunakan virus generator seperti ini biasa disebut kiddiez atau anak-anak
9. Iseng
inilah alasan yang sering dijawab oleh banyak pembuat virus. Biasanya mereka membuat virus untuk mengisi waktu luang mereka dan membuatnya hanya karena iseng saja.
Apa keuntungan si pembuat virus jika membuat virus?
sebenarnya hampir tidak ada keuntungan material. Malah resiko kerusakan komputer sangat besar saat mereka menguji coba virus yang mereka gunakan. Tapi sebagian besar dari mereka mempunyai kepuasan pribadi maupun kelompok karena berbagai macam tujuan mereka tercapai. Misalkan saja mereka menjad terkenal bersama dengan virusnya dsb
sebenarnya dengan semakin maraknya pembuatan virus – virus baru, pihak yang paling diuntungkan adalah si pembuat antivirus. Apa ada kerjasama antara beberapa pembuat virus dengan pihak pembuat antivirus? tidak ada yang tahu..hehe
0 komentar:
Posting Komentar
Silahkan Tinggalkan Komentar Anda Mengenai Artikel/Berita Di Atas Ini...